• Twitter
  • Facebook
  • Google+
  • Instagram
  • Youtube

Asri Anas Sosialisasi Empat Pilar di Polman

Pelaksanaan Empat Pilar Berbangsa dan Bernegara kembali digelar oleh Anggota DPD/ MPR RI Muhammad Asri Anas di Daerah Pemilihan Sulawesi Barat. Kegiatan Sosialisasi tersebut menghadirkan ratusan peserta dari Sekolah Menengah Umum (SMUN) Tapango, Polman.
Asri Anas mengungkapkan bahwa Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan adalah jalan untuk menguatkan rasa nasionalisme pelajar yang saat ini berada di SMU. "Anak SMU adalah penerus bangsa dan akan menjadi pemimpin di hari esok, maka perlu untuk memperkuat nilai kebangsaan dan rasa nasionalisme melalui Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan", kata Asri Anas.


Pada kesempatan itu, mantan Ketua Umum KNPI Sulawesi Barat ini juga menyampaikan bahwa kegiatan sosialisasi tersebut adalah medium bagi kalangan pemuda dan pelajar untuk terus giat dalam membangkitkan nilai-nilai Pancasila yang saat ini sudah mengalami ancaman dengan banyaknya tantangan yang dihadapi oleh bangsa Indonesia.
Salah satu tantangan bagi generasi muda Indonesia adalah hadirnya Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA). "Pemuda Indonesia, khususnya pemuda yang ada di Sulawesi Barat yang saat ini sedang dalam proses belajar harusnya menjadikan tantangan itu sebagai peluang yang besar untuk bisa menggapai kesuksesan", ungkap Asri Anas di hadapan ratusan siswa SMU.
Mantan Ketua BPD HIPMI Sulbar ini juga menambahkan bahwa hadirnya MEA tersebut menjadikan pemuda Indonesia memiliki persaingan ketat dengan pemuda-pemuda lain yang ada di kawasan ASEAN. Maka dari itu sebagai pelajar yang saat ini masih dalam proses pendidikan di sekolah harus rajin dan giat dalam belajar agar dapat memiliki nilai kompetisi yang kuat dengan pelajar lain yang ada di ASEAN.
Dalam pemaparannnya pula, Asri Anas mengajak kepada peserta sosialisasi untuk mewujudkan mimpi-mimpinya agar jadi kenyataan serta memberi motivasi untuk tetap semangat dalam belajar. "Salah satu cara untuk mewujudkan mimpi-mimpi adalah dengan tekun dalam belajar dan senantiasa bekerja dengan sungguh-sungguh serta patuh pada guru dan orang tua," tutup Asri Anas.

0 tinggalkan komentar Anda:

Contact

Get in touch with me


Adress/Street

12 Street West Victoria 1234 Australia

Phone number

+(12) 3456 789

Website

www.johnsmith.com